About

Web Guru Mantap 45 dibuat oleh Komang Suardika yang bertujuan untuk berbagi dan mengabdi untuk kemajuan pendidikan. Seluruh konten blog ini, dibuat oleh Komang Suardika dan dikutip dari berbagai sumber. Semoga anda senang mengunjungi blog ini.

 

Komang Suardika lahir pada tanggal 6 Mei 1990 di Dusun dauh pangkung, Desa Umejero, kecamatan Busungbiu, Kabupaten Buleleng. Ia adalah anak ketiga dari empat bersaudara, anak pasangan Nyoman Darsana dan Nyoman siring. Asal  aslinya adalah  dari Nusa penida. Kedua orang tuanya dan kakek neneknya adalah keturunan asli orang Nusa penida. Namun akhirnya keluarganya merantau ke Desa umejero dan kini tinggal menetap di desa tersebut.

 

Semasih kecil ia adalah tergolong anak yang nakal dan kebanyakan suka menghabiskan waktu untuk bermain-main. Kedua orang tuanya pun sering memberikan nasihat-nasihat. Ia menenpuh pendidikan sekolah dasar (SD) pada tahun 1997 di SD No 2 Umejero. Setelah menempuh pendidikan sekolah dasar 6 tahun lamanya, akhirnya ia lulus SD dan melanjutkan ke SMP yaitu SMP Dharma Sastra Umejero pada tahun 2003. Sekolah ini merupakan satu-satunya sekolah swasta yang ada di desa Umejero.

 

Selama 3 tahun lamanya menempuh sekolah menengah pertama, kemudian ia lulus dengan nilai yang cukup memuaskan. setelah itu, ia melanjutkan kembali studinya menuju ke jenjang yang lebih tinggi yaitu sekolah menengah atas (SMA) pada tahun 2006 di SMA N 1 Banjar yang terletak di desa Banyuatis, kec. Banjar. Ia memasuki SMA dengan ditempatkan pada kelas X3, kemudian kelas XI memilih jurusan IPA sampai Kelas XII. Setelah Tamat SMA, ia melanjutkan kembali ke Undiksha Singaraja pada tahun 2009 dengan memilih jurusan Pendidikan Fisika. Selama 3,8 tahun menempuh kuliah Di Undiksha, Akhirnya pada Juli 2013, Ia berhasil meraih Gelar S1 Pendidikan Fisika.

 

Selanjutnya pada tahun 2014, mengikuti program SM-3T (Sarjana Mendidik Di Daerah Terdepan, Terdalam, dan Tertinggal di LPTK Undiksha Singaraja Bali. Ia ditempatkan di Kabupaten Alor Provinsi Nusa Tenggara Timur, tepat di SMA N Awaalah selama satu tahun sampai agustus tahun 2015. 

 

Selanjutnya dari bulan Maret 2016 mengikuti PPG Pra Jabatan (Profesi Pendidikan Guru) di Universitas Negeri Semarang (UNNES), Semarang, Jawa Tengah). Program ini bertujuan untuk meningkat profesionalitas guru dalam mengajar. Selamat satu tahun lamanya mengikuti, Ia Lulus PPG Prajabatan pada Februari 2017 serta menyandang gelar Gr. 

RIWAYAT MENGAJAR

SMP Negeri 4 Singaraja        : PPL Real (Ipa, 2012)

SMA Negeri Awaalah             : SM-3T (Fisika, Matematika, 2014-2015)

SMA Negeri 11 Semarang     : PPL PPG SM-3T (Fisika, 2016)

SMA Saraswati Seririt            : Fisika, Geografi, 2017-2019

SMK TI Global Singaraja       : Fisika dan Ipa, 2018

SMP Saraswati Seririt            : TIK, 2018-2019
SMA Taruna Mandara            : Fisika, 2019 - 2023

SMK Negeri 1 Banjar             : Ipa Terapan, Matematika, 2023 - Sekarang

 

Sebagai seorang guru, Ia mempunyai semangat dan motivasi untuk menjadi guru yang menyenangkan bagi peserta didik. Oleh sebab itu, ia mengikuti berbagai pelatihan yang diadakan oleh kemdikbudristek, diantaranya program guru belajar dan berbagi seri pandemi covid-19, seri semangat guru 1 dan 2, seri AKM, Seri PKH, serta seri pemimpin merdeka belajar serta Pelatihan Mandiri di Platform Merdeka Mengajar (PMM).


Disamping itu, ia juga sudah mengikuti Seleksi calon guru penggerak dan sudah lulus pendidikan guru penggerak angkatan 7 yang diselenggarakan dari bulan oktober 2022 sampai juli 2023. Program ini sangat bermanfaat baginya untuk menambah wawasan agar bisa memberikan pembelajaran yang berpihak pada murid.

 

 

 

Post a Comment